Pada tanggal 9 Agustus 2022, World Learning yang disponsori oleh Regional English Language Office (RELO) Kedutaan Besar Amerika Serikat secara resmi membuka kegiatan pelatihan bagi guru Bahasa Inggris madrasah dan pesantren di seluruh Indonesia, atau yang disebut dengan English Language Teacher Training (ELTT). Ceremony ini dibuka langsung oleh Dr. Bradley Horn, Direktur Regional English Language Office, serta dihadiri oleh Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Kementerian Agama, Prof. Dr. Suyitno, M.Ag, Counselor for Public Affairs Kedubes Amerika Serikat, Rachel Cooke, serta Grandmaster Trainer atau penanggungjawab program, Ms. Lois Scott-Conley. Seluruh Master Trainer dari berbagai universitas Islam di Indonesia, seluruh Trainer, serta seluruh guru peserta training juga hadir dalam pembukaan ini.
Dalam kesempatan ini, Dr. Bradley Horn menyampaikan antusias dan rasa bangganya kegiatan ELTT ini dapat terlaksana. Dr. Bradley mengatakan kegiatan ini akan sangat membawa dampak yang luas bagi guru-guru madrasah dan pesantren yang ada di Indonesia, maupun bagi sekolah-sekolah tempat guru mengajar. Sebagai satu inovasi sistem pembelajaran yang signifikan, ELTT akan membawa perspektif baru bagi para trainer dan guru yang mengikuti.
Dalam kesempatan ini, dari pihak Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, sebagai salah satu instansi pelaksana serta mitra dari RELO, dihadiri oleh Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK), Dr. Mardianto, M.Pd, serta Master Trainer yang juga Ketua Program Studi Magister Tadris Bahasa Inggris, Rahmah Fithriani, M.Hum, Ph.D, dan seluruh Trainer yang telah ditunjuk oleh World Learning.
ELTT sendiri merupakan kegiatan training atau pelatihan kepada guru-guru Bahasa Inggris madrasah atau pesantren di seluruh Indonesia. Kegiatan ini dilakukan selama lima bulan, dimulai dari Agustus sampai Desember 2022. Kegiatan ini secara penuh dilaksanakan oleh World Learning National Geographic yang bekerjasama dengan Magister Tadris Bahasa Inggris FITK UIN Sumatera Utara Medan, serta disponsori oleh Regional English Language Office (RELO) Kedutaan Besar Amerika Serikat.